Minggu, 29 Agustus 2010

10 Fakta Tentang "Taj Mahal"

1. Taj Mahal adalah bahwa bangunan ini nampak dengan berbagai macam warna tergantung harinya, dan apakah ada bulan atau tidak pada malam harinya.

2. Taj Mahal merupakan tempat wisata paling terkenal di kota Agra. dan bangunan megah ini dibangun oleh Shah Jahan.

3. Tidak ada tur pariwisata di India yang tanpa paket mengunjungi Taj Mahal. Tempat historis ini telah dikenal oleh seluruh penduduk dunia, walaupun belum pernah ke sana.

4. Fakta yang mengerikan dari semua fakta adalah setelah selesai pembangunan Taj Mahal ini, semua ahli dan pekerja terlatihnya dipotong tangannya Untuk memastikan bahwa tidak akan ada bangunan lain yang bisa menandingi keindahannya.

5. Konstruksi Taj Mahal membutuhkan waktu selama 20 tahun untuk diselesaikan, dan membutuhkan lebih dari 2000 pekerja. Dan membutuhkan 1000 ekor gajah untuk mengangkut bahan material bangunan ini.

6. Struktur Taj Mahal nampak sangat simetris.

7. Banyak tempat wisata di kota Agra yang menggunakan bahan material marmer hitam. Hal ini dilakukan sebagai cerminan bangunan Taj Mahal yang juga menggunakan bahan ini.

8. Taj Mahal pernah dimasukkan ke dalam 7 Keajaiban Dunia, dan hal ini menyebabkan makin banyaknya orang di dunia untuk mengunjunginya.

9. Taj Mahal dibangun di lahan yang agak miring ke luar, agar jika terjadi gempa bumi, jatuhnya pillar bisa dikontrol.

10. Banyak batu permata dan mutiara berharga digunakan untuk mendekorasi Taj Mahal. Selama perang, beberapa batu permata diambil dan bahkan pernah dijarah.

Minggu, 22 Agustus 2010

Cerita untuk Membuka Hati

Bermakna Tidaknya Sebuah Cerita Tergantung Siapa Yang Baca, Mungkin Bagi Saya Bermakna, Bagi Dia Biasa Saja. Dan Bagi Mereka Seperti Sampah!

Adakalanya sebuah cerita sungguh bermakna, bukan dengan hanya dengan membacanya. Tapi saat - saat di penuhi ketenangan kita merenungkannya. 

# TENTANG BERSYUKUR

Seorang tukang becak dengan tubuh yang masih lelah langsung menemui istrinya , “Bu, ini pendapatan ayah hari ini. Lumayanlah. Memang cuma agak sepi! “

Sang istri langsung menghitungnya setoran suaminya, “Pak, kok cuma segini?! Mana cukup untuk keperluan besok! ” Dengan muka cemberut sang istri meninggalkan suaminya yang masih kelelahan, dan hany mengurut dada.

Pernah saya mengalami kecelakaan motor saat di bonceng teman, akibatnya bibir saya pecah dan harus di jahit. Tapi setiap kali saya ceritakan saya masih bisa berkata, “Untung cuma bibirnya yang pecah, bukan kepala! “

# TENTANG MEMBERI

Ada teman yang punya teman lagi. Nah temannya ini masih sekolah SMP Kelas dua waktu itu. Setiap hari kalau ke sekolah ia selalu membawa apa yang ia bisa bawa. Kue dan uang jajan selalu ia sisihkan untuk di berikan kepada pengemis di jalanan. Karena panggilan hatinya melihat para pengemis yang menyedihkan. Semua ia lakukan walau harus mengurangi jatah makan dan uang jalannya.

# TENTANG MEMAKLUMI

Seorang bapak entah karena mengantuk dalam suasana jalan yang macet, tanpa sengaja menabrak motor yang di depannya. Merasa bersalah ia cepat-cepat meminta maaf. Tapi yang di tabrak tak terima. Mencak-mencak dan memaki-maki. Padahal motornya tak ada kerusakan apa-apa. Bapak itu cuma bisa mengurut dada yang tidak apa-apa. Karena banyak yang melihat, akhirnya yang ditabrak pergi sambil marah-marah.

Pernah pembantu di rumah mencuci baju kurang bersih, istri saya pun sedikit marah dan saya hanya bisa bilang, ” Ya, sudahkah, kalau memang kelihatan masih kotor kan bisa di cuci lagi. Beres, kan?!”

# TENTANG BICARA

Sahabatku tiba-tiba diam seribu bahasa dan selalu menghindar bila bertemu saya. Saya sampai bertanya-tanya ada apa ini? Apakah sudah sombong, pikir saya. Akhirnya saya selidik sana-sini. Kemudian teman memberitahukan, “Kamu telah menyakiti hatinya. Kamu kan pernah meledek dia. Dia marah dan tak bisa terima! ” “Oh. . . Begitu, meledek yang mana ya ? Coba saya pikir! Ehmm, saya ingat. Pasti yang itu! Padahal cuma bercanda lho. . . ” kata saya sembari geleng-geleng. Tapi teman itu mengingatkan, “Tapi ia tersinggung! ” “Kalau begitu, saya harus minta maaf padanya, ” saya menyesalinya.

# TENTANG MELIHAT SISI BAIK

Seorang teman berkata blak-blakan pada kawannya, “Saya heran, kenapa kamu yang ganteng begitu dapat istrinya jelek, mana hidungnya pesek! “
Tanpa rasa tersinggung teman ini menjawab, “Oh, ya! Saya baru tahu lho hidungnya pesek, soalnya yang selalu kulihat adalah bibirnya yang seksi selama ini! “

Seorang ibu marah kepada anaknya, “Kamu kok jelek sekali nilai matematikanya. Contoh abangmu, nilainya bagus.” Padahal dalam menggambar anak itu juara satu. Dan masih ada kelebihan lainnya.

# TENTANG MENGALAH

Suatu waktu, saat melewati sebuah gang yang sempit , aku menghentikan langkah untuk memberikan kesempatan kepada seorang ibu-ibu untuk lewati dulu dengan memiringkan badan . Untuk itu saya mendapat sebuah senyuman, yang saya rasakan lebih indah daripada miliknya Monalisa.

Pernah juga suatu ketika naik busway yang penuh sesak. Melihat saya menggendong si kecil yang sedang tertidur, ia langsung bangkit untuk memberikan tempat duduknya. Saat saya bilang tak usah. Dia menjawab, kalau dia turunnya dekat. Tapi saya lihat sepanjang jalan ia tidak turun-turun juga. Ternyata turunnya berbarengan dengan saya!

# INDAHNYA PERBEDAAN

Saat melayat orang tua teman yang beragama Buddha meninggal di rumah duka, saya sedikit kaget juga. Kenapa? Karena saya keluarganya banyak juga yang muslim _ tahunya karena pakai kerudung!” Kemudian ia bercerita, kalau keluarganya adalah keluarga yang penuh perbedaan. Kakaknya dan pamannya ada yang muslim, adiknya nasrani, dia sendiri Buddha, dan istrinya muslim. Tidak ada masalah, justru komplit jadinya. Lebih sering bisa bersilaturami. Lebaran kumpul. Natal kumpul. Imlek kumpul. Tahun baru masehi kumpul. Bukankah indah? “Ya, Selama kita tidak pernah mempermasalahkan perbedaan yang ada! ” Kata teman itu.

# TENTANG KESABARAN

Karena terburu-buru saat mandi tidak membawa handuk, setelah selesai mandi baru sadar. Akhirnya saya teriak -teriak, “Dede. . , tolong cepatan ambil handuk papi. Cepat!”

Dan segera si kecil muncul membawa handuknya tapi ada wejangannya, “Papiii…kalau jadi orang itu yang sabar ya. Ini handuknya!” Mendadak saya jadi bengong dan mati kutu.

# TENTANG BERTERIMAKASIH

Dulu saya diajarkan kalau makan itu jangan dihabiskan, katanya disisakan untuk makhluk yang tidak kelihatan. Kalau ke rumah orang, jangan dihabiskan karena nanti dikira kelaparan. Tapi sekarang saya diajarkan, kalau makan harus dihabiskan. Itu wujud sebagai rasa terimakasih, kepada Tuhan, para petani dan juga yang memasakan. Memang benar juga!

Setiap saya memberikan sesuatu ke anakku, kalau reaksinya cuma diam, saya akan bertanya kepadanya, “Kenapa dede cuma diam! ” Kalau sudah ditanya begitu, ia akan bilang, “Terimakasih papi, papi baik! “

# TENTANG MENCINTAI

Ketika muda punya pacar orang Medan, suatu ketika ia menulis surat yang isinya menginginkan hubungan kami cukup sudah sampai disini karena ia akan kembali ke pacar lamanya . Walau dengan hati yang berat, saya hargai kejujurannya tanpa harus sakit hati. Karena itulah artinya cinta yang tak harus memiliki.

# TENTANG BERKORBAN DAN MENGASIHI

Saya mengenal banyak sahabat yang hidup dalam pelayanan. Yang rela meninggalkan keluarga dan pekerjaan, bahkan negaranya demi pelayanan untuk kebaikan umat manusia. Suatu saat ada yang berkata, “Banyak yang salah paham dan menyalahkan mengatakan kami kejam, karena meninggalkan anak-anak dirumah. Tapi mereka tidak mengerti, kami relakan kasih yang kecil ini untuk melakukan kasih yang lebih besar. Kalau di rumah, mungkin kami hanya bisa mengasihi anak kami dua orang. Namun dengan kami keluar melakukan pelayanan ini, tak terbayangkan berapa banyak anak yang bisa kami kasihi. Seperti juga yang dilakukan Bunda Teressa di Kalkuta, India. Dalam diam aku penuh keharuan. Kasih sejati, sungguh indah !

# TENTANG TANPA PAMRIH

Waktu dulu tinggal di Serang saya mengenal seorang pengurus yayasan. Ia mengatakan pada saya kalau ada yang benar-benar membutuhkan bantuan boleh hubungi dia. Selama ini ia sudah sering salurkan bantuan-bantuan langsung tunai. Saya tanya donaturnya siapa? Saya tak mendapat jawaban, karena orangnya sudah pesan tak perlu kasih tahu siapa-siapa!

# TENTANG HARAPAN

Yang namannya hidup pasti ada kalahnya mengalami kesusahan. Namun dalam keadaan susah yang bagaimanapun, aku selalu berkata pada diriku, “Kamu boleh hidup susah, tak punya apa-apa. Tapi kamu masih punya harapan, selagi ada kemauan!” Jadi hidup dalam pencobaan yang seberat apapun telah aku lalui dengan selalu menggantungkan harapan akan hari esok yang lebih baik.

# TENTANG IMPIAN

Seorang kawan lagi yang waktu kecilnya hidup dalam kesusahan. Saat menonton tv yang menampilkan acara tentang tembok Cina, ia hanya bergumam, suatu saat aku akan kesana. Ibunya berkata, “Nak, jangan bermimpi, kita ini orang susah. Kamu besarnya paling seperti bapakmu jadi petani!” “Mak, aku tidak bermimpi, tapi itu impianku. Kita pasti bisa!”

Saat besar, ia bukan hanya bisa ke tembok Cina. Tapi bisa keliling dunia. Itulah sebuah kekuatan impian.

# TENTANG KESOPANAN

Entah apes atau beruntung suatu hari setelah mengambil sesuatu dari kulkas, tanpa sadar saya menutup pintunya dengan menggunakan kaki. Dan itu terlihat oleh si kecil. Langsung ia berkata lantang, “Papi, yang sopan dong! Kalau tutup pintu pakai kaki itu tidak sopan namanya!”
Kata-kata yang sederhana tapi sungguh mengena di hati saya.

# TENTANG HATI YANG MEMAAFKAN

Adakalanya si kecil suka nakal dan saya terlalu keras mengajarinya. Kadang ia akan menangis dan ngambek . Biasanya setelah selesai memarahinya kadang saya diliputi kesedihan yang sangat. Setelah itu saya peluk dia, “Maafkan papi ya, marah-marah sama dede!”
Dengan lucunya ia akan berkata, ” Ya, udah…. dede maafin. Tapi kan itu buat kebaikan dede juga!”

Namun dilain waktu kalau si kecil nakalnya sudah terlalu, saya akan bilang sama dia, “Lihat mata papi!” _ karena merasa salah dia takkan berani memandangi saya.
Kemudian saya lanjutkan, “Dede tahu kenapa papi marah? “
Setelah mendengar saya bicara begitu, pasti dia akan menjulurkan tangan dan berkata, “Ya, udah. . . Maafin dede. Dede salah, nanti gak nakal lagi!”
Dan diakhiri sebuah pelukan.

Sabtu, 21 Agustus 2010

Jamu - Jamu

Jamu sekarang sudah nggak se-populer seperti di generasi sebelum kita (terutama generasi cewek). Banyak yang gensi terkesan jadul banget masih minum obat tradisional.

Jamu tuh apaan sih??
A: Jamu itu merupakan obat tradisional yang dibuat dari bahan-bahan alami. Biasanya dibuat dari bagian-bagian tumbuhan, kayak akar dan daun. Ada juga yang terbuat dari tubuh hewan, seperti empedu kambing dan tangkur buaya.

Ups… kok serem sih. Berarti rasanya nggak enak dong…
A: Yah namanya juga obat. Mana ada yang enak hahaha. Tapi biarpun rasanya aneh, jamu punya banyak manfaat loh… bisa meningkatkan vitalitas badan dan bisa juga nyembuhin penyakit

Penyakit? Penyakitnya apa aja?
A: Banyak… mulai dari yang ringan kayak pusing dan pegal-pegal sampai yang berat kayak jantung dan ginjal. Karena terbuat dari bahan alami, jamu tuh aman dikonsumsi setiap hari. Nggak ada efek sampingnya.

Yah, kecuali eneg karena rasanya pahit ya?
A: Tenang aja, kan kita bisa nyampurin beberapa bahan tambahan supaya rasanya nggak aneh lagi. Kita bisa nambahin madu biar manis, kita juga bisa nambahin jeruk nipis. Lagian, demi kesehatan masa nggak mau berkorban dikit sih.

Penting nggak sih minum jamu tiap hari?
A: Penting juga sih. Karena jamu bisa menjaga kesehatan kita. Ada beberapa jenis jamu yang memang dibuat untuk menyembuhkan. Tapi banyak juga yang diracik untuk dikonsumsi setiap hari. Biar badan senantiasa sehat sentausa!

Ada lagi nggak alasan kenapa kita harus minum jamu?
A: Selain untuk menjaga kesehatan? minum jamu itu berarti melestarikan budaya loh… soalnya, jamu kan tradisional banget. Nggak percaya, coba saja lihat mbok-mbok penjual jamu gendong yang suka keliling, pakai kebaya dan selendang. Coba cari di Italia, nggak bakalan ada deh he he…

Bukannya untuk orang tua dan ibu hamil saja ya?
A: Siapa bilang, buat kita nih, remaja cewek yang sedang dalam masa pertumbuhan, tjie… jamu tuh bagus banget loh. Bisa menjaga kelangsingan badan, bisa menghilangkan bau tak sedap, bikin kulit halus dan kencang, bercahaya dan sehat selalu

Hari gini masih minum jamu. Kan banyak obat modern yang nggak ribet kayak minum jamu.
A: Memang sih, jamu tuh rada ribet, tapi nggak usah malu loh minum jamu. Bahkan kalau perlu, kita ajakkin teman-teman kita untuk nongkrong di warung jamu. Sambil ngobrol minum jamu gitu loh. Daripada nongkrong sambil minum kopi. Kan kebanyakan kopi nggak bagus buat kesehatan. Obat modern juga nggak boleh dikonsumsi sering-sering, soalnya terbuat dari bahan kimia dan ada efek sampingnya. Beda sama jamu.

Khasiatnya apa saja sih?
A: Macam-macam. Ada beberapa jenis jamu yang sering banget kita temuin :

1. Beras Kencur
Jamu yang satu ini ngetop banget deh. Katanya bisa bikin badan subur, soalnya kan kencur memang bisa nambah nafsu makan, jadi makan melulu deh. Selain itu, jamu beras kencur juga dipercaya bisa menghilangkan pegal-pegal dan linu karena bertotalitas dan dedikasi terlalu keras…

2. Kunir Asam
Kalau jamu yang ini, bagus banget diminum kalau kita lagi datang bulan. Bisa melancarkan haid tanpa rasa sakit loh. Terus nih, kalau kita rajin minum jamu ini, badan kita bakalan singset alias langsing, karena efek asemnya dan bebas dari bau badan. Banyak juga yang bilang, jamu ini bisa bikin tubh dingin, bisa ngilangin panas dalam dan sariawan. Bagus banget dikonsumsi sama cewek-cewek kayak kita.

3. Pahitan
Rasanya ? sesuai namanya, pahit! Makanya kalau minum jamu ini, biasanya suka dibarengin sama jamu manis alias wedang jahe. Biarpun rasanya nggak enak, tapi manfaatnya dashyat banget loh.

Buat kamu yang punya darah manis dan suka berbekas kalau habis digigit nyamuk, jamu ini bisa bikin kulit kamu kembali halus. Sudah gitu, jamu pahitan juga berkhasiat untuk ngilangin jerawat. Pokoknya yang berhubungan sama kulit deh.

Jamu pahitan juga bagus untuk nambah nafsu makan, menghilangkan bau badan, menurunkan kolesterol dan perut kembung, pegal serta pusing.

4. Uyup-Uyup/Gepyokan
Manfaat paling utamanya sih untuk melancarkan asi, tapi jamu ini juga bagus untuk menghilangkan bau badan dan bikin badan dingin.

5. Cabe Puyang
Buat kamu yang suka pegal-pegal, minum deh jamu ini. Dijamin, pegalnya langsung hilang! Soalnya nih jamu memang berkhasiat untuk bikin badan segar lagi, setelah capek kerja seharian. Selain itu, manfaat lainnya adalah untuk menurunkan demam dan keluhan panas dingin. Bisa juga untuk menghilangkan kesemutan.


AyoO..jamun-ne, mbak... ^_^

Rambut Pendek

Rambut Pendek Vs. Rambut Panjang
Apa aja kelebihan rambut pendek?

1. Lebih Praktis
Buat yang punya bad habit telat bangun, dan nggak sempat keramas, pilihan rambut pendek kayaknya tepat banget!

2. Lebih Muda
Rambut pendek memang membuat kita lebih muda karena terlihat lebih fresh.

3. Lebih Berani
Rambut pendek memang mengekspresikan jiwa yang tomboi, karena gaya rambut ini memang awalnya milik kodrat lelaki (hehe..). Jadi dengan potongan rambut ini kita bisa terlihat lebih berani tampil beda dari segi fisik, dan berani menghadapi tantangan dari segi psikologinya.

4. Lebih Modern
Cewek terlahir dengan kodrat punya rambut panjang dan cowok dengan rambut pendeknya. Tapi seiring kemajuan zaman, trend rambut juga ikut berkembang, mulailah banyak cewek yang berani memotong rambutnya mirip laki- laki. Nah, kesimpulannya rambut pendek juga membuat kita jadi lebih modern dan berani meng-eksplor diri kita, dan nggak stuck di rambut yang panjang.

5. Lebih Sexy
Rambut pendek membuat kita jadi sexy lady , karena dengan kepraktisan yang kita bawa dan terlihat lebih fresh, rambut pendek mengisyaratkan jiwa yang berani dan mau berubah mengikuti perkembangan zaman. Sst..apalagi kalau kamu punya tengkuk yang bersih dan mulus, pasti terlihat lebih sexy dengan rambut pendek.

Kisah Orang Tua Bijak

Pernah ada seorang tua yang hidup di desa kecil.
Meskipun ia miskin, semua orang cemburu kepadanya
karena ia memiliki kuda putih cantik. Bahkan raja
menginginkan hartanya itu. Kuda seperti itu belum
pernah dilihat orang, begitu gagah, anggun dan kuat.

Orang-orang menawarkan harga amat tinggi untuk kuda
jantan itu, tetapi orang tua itu selalu menolak :
"Kuda ini bukan kuda bagi saya", katanya : "Ia adalah
seperti seseorang. Bagaimana kita dapat menjual
seseorang. Ia adalah sahabat bukan milik. Bagaimana
kita dapat menjual seorang sahabat ?" Orang itu miskin
dan godaan besar. Tetapi ia tidak menjual kuda itu.

Suatu pagi ia menemukan bahwa kuda itu tidak ada di
kandangnya. Seluruh desa datang menemuinya. "Orang tua
bodoh", mereka mengejek dia : "Sudah kami katakan
bahwa seseorang akan mencuri kudamu. Kami peringatkan
bahwa kamu akan di rampok. Anda begitu miskin... Mana
mungkin anda dapat melindungi binatang yang begitu
berharga ? Sebaiknya anda menjualnya. Anda boleh
minta harga apa saja. Harga setinggi apapun akan
dibayar juga. Sekarang kuda itu hilang dan anda
dikutuk oleh kemalangan".

Orang tua itu menjawab : "Jangan bicara terlalu cepat.
Katakan saja bahwa kuda itu tidak berada di
kandangnya. Itu saja yang kita tahu; selebihnya adalah
penilaian. Apakah saya di kutuk atau tidak, bagaimana
Anda dapat ketahui itu ? Bagaimana Anda dapat
menghakimi ?". Orang-orang desa itu protes : "Jangan
menggambarkan kami sebagai orang bodoh! Mungkin kami
bukan ahli filsafat, tetapi filsafat hebat tidak di
perlukan. Fakta sederhana bahwa kudamu hilang adalah
kutukan".

Orang tua itu berbicara lagi : "Yang saya tahu
hanyalah bahwa kandang itu kosong dan kuda itu pergi.
Selebihnya saya tidak tahu. Apakah itu kutukan atau
berkat, saya tidak dapat katakan.Yang dapat kita lihat
hanyalah sepotong saja. Siapa tahu apa yang akan
terjadi nanti ?"
Orang-orang desa tertawa. Menurut mereka orang itu
gila. Mereka memang selalu menganggap dia orang tolol;
kalau tidak, ia akan menjual kuda itu dan hidup dari
uang yang diterimanya. Sebaliknya, ia seorang tukang
potong kayu miskin, orang tua yang memotong kayu bakar
dan menariknya keluar hutan lalu menjualnya. Uang yang
ia terima hanya cukup untuk membeli makanan, tidak
lebih. Hidupnya sengsara sekali. Sekarang ia sudah
membuktikan bahwa ia betul-betul tolol.
Sesudah lima belas hari, kuda itu kembali. Ia tidak di
curi, ia lari ke dalam hutan. Ia tidak hanya kembali,
ia juga membawa sekitar selusin kuda liar bersamanya.
Sekali lagi penduduk desa berkumpul sekeliling tukang
potong kayu itu dan mengatakan : "Orang tua, kamu
benar dan kami salah. Yang kami anggap kutukan
sebenarnya berkat. Maafkan kami".

Jawab orang itu : "Sekali lagi kalian bertindak
gegabah. Katakan saja bahwa kuda itu sudah balik.
Katakan saja bahwa selusin kuda balik bersama dia,
tetapi jangan menilai. Bagaimana kalian tahu bahwa ini
adalah berkat ? Anda hanya melihat sepotong saja.
Kecuali kalau kalian sudah mengetahui seluruh cerita,
bagaimana anda dapat menilai ? Kalian hanya membaca
satu halaman dari sebuah buku. Dapatkah kalian menilai
seluruh buku ? Kalian hanya membaca satu kata dari
sebuah ungkapan. Apakah kalian dapat mengerti seluruh
ungkapan ? Hidup ini begitu luas, namun Anda menilai
seluruh hidup berdasar! kan satu halaman atau satu
kata.Yang anda tahu hanyalah sepotong! Jangan katakan
itu adalah berkat. Tidak ada yang tahu. Saya sudah
puas dengan apa yang saya tahu. Saya tidak terganggu
karena apa yang saya tidak tahu".

"Barangkali orang tua itu benar," mereka berkata satu
kepada yang lain. Jadi mereka tidak banyak
berkata-kata. Tetapi di dalam hati mereka tahu ia
salah. Mereka tahu itu adalah berkat. Dua belas kuda
liar pulang bersama satu kuda. Dengan kerja sedikit,
binatang itu dapat dijinakkan dan dilatih, kemudian
dijual untuk banyak uang.

Orang tua itu mempunyai seorang anak laki-laki. Anak
muda itu mulai menjinakkan kuda-kuda liar itu. Setelah
beberapa hari, ia terjatuh dari salah satu kuda dan
kedua kakinya patah. Sekali lagi orang desa berkumpul
sekitar orang tua itu dan menilai. "Kamu benar", kata
mereka : "Kamu sudah buktikan bahwa kamu benar.
Selusin kuda itu bukan berkat. Mereka adalah kutukan.
Satu-satunya puteramu patah kedua kakinya dan sekarang
dalam usia tuamu kamu tidak ada siapa-siapa untuk
membantumu... Sekarang kamu lebih miskin lagi. Orang
tua itu berbicara lagi : "Ya, kalian kesetanan dengan
pikiran untuk menilai, menghakimi. Jangan keterlaluan.
Katakan saja bahwa anak saya patah kaki. Siapa tahu
itu berkat atau kutukan ? Tidak ada yang tahu. Kita
hanya mempunyai sepotong cerita. Hidup ini datang
sepotong-sepotong".Maka terjadilah dua minggu kemudian
negeri itu berperang dengan negeri tetangga. Semua
anak muda di desa diminta untuk menjadi tentara. Hanya
anak si orang tua tidak diminta karena ia
terluka. Sekali lagi orang berkumpul sekitar orang tua
itu sambil menangis dan berteriak karena anak-anak
mereka sudah dipanggil untuk bertempur. Sedikit sekali
kemungkinan mereka akan kembali. Musuh sangat kuat dan
perang itu akan dimenangkan musuh. Mereka tidak akan
melihat anak-anak mereka kembali. "Kamu benar, orang
tua", mereka menangis : "Tuhan tahu, kamu benar. Ini
buktinya. Kecelakaan anakmu
merupakan berkat. Kakinya patah, tetapi paling tidak
ia ada bersamamu. Anak-anak kami pergi untuk
selama-lamanya".

Orang tua itu berbicara lagi : "Tidak mungkin untuk
berbicara dengan kalian. Kalian selalu menarik
kesimpulan. Tidak ada yang tahu. Katakan hanya ini :
anak-anak kalian harus pergi berperang, dan anak saya
tidak. Tidak ada yang tahu apakah itu berkat atau
kutukan. Tidak ada yang cukup bijaksana untuk
mengetahui. Hanya Allah yang tahu".

perSAHABATan

Apa yang kita alami demi teman kadang-kadang melelahkan
dan menjengkelkan, tetapi itulah yang membuat persahabatan
mempunyai nilai yang indah.

Persahabatan sering menyuguhkan beberapa cobaan, tetapi
persahabatan sejati bisa mengatasi cobaan itu bahkan
bertumbuh bersama karenanya…


Persahabatan tidak terjalin secara otomatis tetapi
membutuhkan proses yang panjang seperti besi menajamkanbesi,
demikianlah sahabat menajamkan sahabatnya. Persahabatan
diwarnai dengan berbagai pengalaman suka dan duka, dihibur-disakiti,
diperhatikan-dikecewakan, didengar-diabaikan, dibantu-ditolak,
namun semua ini tidak pernah sengaja dilakukan
dengan tujuan kebencian.

Seorang sahabat tidak akan menyembunyikan kesalahan
untuk menghindari perselisihan, justru karena kasihnya
ia memberanikan diri menegur apa adanya.


Sahabat tidak pernah membungkus pukulan dengan ciuman,
tetapi menyatakan apa yang amat menyakitkan
dengan tujuan sahabatnya mau berubah.

Proses dari teman menjadi sahabat membutuhkan usaha
pemeliharaan dari kesetiaan, tetapi bukan pada saat kita
membutuhkan bantuan barulah kita memiliki motivasi
mencari perhatian, pertolongan dan pernyataaan kasih
dari orang lain, tetapi justru ia beriinisiatif memberikan
dan mewujudkan apa yang dibutuhkan oleh sahabatnya.


Kerinduannya adalah menjadi bagian dari kehidupan sahabatnya,
karena tidak ada persahabatan yang diawali dengan sikap egoistis.
Semua orang pasti membutuhkan sahabat sejati,
namun tidak semua orang berhasil mendapatkannya.
Banyak pula orang yang telah menikmati indahnya persahabatan, namun
ada juga yang begitu hancur karena dikhianati sahabatnya.

Beberapa hal seringkali menjadi penghancur
persahabatan antara lain :
1. Masalah bisnis UUD (Ujung-Ujungnya Duit)
2. Ketidakterbukaan
3. Kehilangan kepercayaan
4. Perubahan perasaan antar lawan jenis
5. Ketidaksetiaan.

Tetapi penghancur persahabatan ini telah berhasil dipatahkan
oleh sahabat-sahabat yang teruji kesejatian motivasinya.

Ganti Nama Pake Bahasa Korea

Caranya :

1. Nama depan adalah angka terakhir pada tahun kelahiran kamu :

Contoh: 1977 => 7 = Lee

0: Park
1: Kim
2: Shin
3: Choi
4: Song
5: Kang
6: Han
7: Lee
8: Sung
9: Jung

2. Nama tengah adalah bulan kelahiran kamu :

Contoh: Februari => 2 = Ji

1: Yong
2: Ji
3: Je
4: Hye
5: Dong
6: Sang
7: Ha
8: Hyo
9: Soo
10: Eun
11: Hyun
12: Rae

3. Nama belakang adalah tanggal kelahiran kamu :

Contoh: 23 = Ki

1: Hwa
2: Woo
3: Joon
4: Hee
5: Kyo
6: Kyung
7: Wook
8: Jin
9: Jae
10: Hoon
11: Ra
12: Bin
13: Sun
14: Ri
15: Soo
16: Rim
17: Ah
18: Ae
19: Neul
20: Mun
21: In
22: Mi
23: Ki
24: Sang
25: Byung
26: Seok
27: Gun
28: Yoo
29: Sup
30: Won
31: Sub

Jadi, apa nama Korea-Mu??? :D

British English vs. Singaporean English

British English vs. Singaporean English

Many people said that Singaporean English is simple, short and straight to the point... here are a few example to compare between regular British English and Singaporean English...

WHEN GIVING A CUSTOMER BAD NEWS
Britons: I'm sorry, sir, but we don't seem to have the sweater you want in your size, but if you give me a moment, I can call the other outlets for you.
Singaporean: No stock!

RETURNING A CALL
Britons: Hello, this is John Smith. Did anyone call for me a few moments ago?
Singaporean: Hello, who call huh?

ASKING SOMEONE TO MAKE WAY
Britons: Excuse me, I would like to get by. Would you please make way?
Singaporean: S-kew me..

WHEN SOMEONE OFFERS TO PAY
Britons: Hey! Put your wallet away, this drink is on me.
Singaporean: No need lah.

WHEN ASKING FOR PERMISSION
Britons: Excuse me, but do you think it would be possible for me to enter through this door?
Singaporean: (pointing at the door) Can ah?

WHEN ENTERTAINING
Britons: Please make yourself right at home.
Singaporean: No need shy one lah!

WHEN DOUBTING SOMEONE
Britons: I don't recall you giving me the money.
Singaporean: Where got?

WHEN DECLINING AN OFFER
Britons: I would prefer not to do that, if you don't mind.
Singaporean: Don't want lah.

IN DISAGREEING ON A TOPIC OF DISCUSSION
Britons: Err...Tom, I have to stop you there. I understand where you're coming from, but I really have to disagree with what you said about the issue.
Singaporean: You mad ah?

WHEN ASKING SOMEONE TO LOWER THEIR VOICE.
Britons: Excuse me, but could you please lower your voice? I'm trying to concentrate over here.
Singaporean: Shut up lah!

WHEN ASKING SOMEONE IF HE/SHE KNOWS YOU.
Britons: Excuse me, but I noticed you staring at me for sometime. Do I know you?
Singaporean: See what, see what?

WHEN ASSESSING A TIGHT SITUATION.
Britons: We seem to be in a bit of a predicament at the moment..
Singaporean: Die lah!!

WHEN TRYING TO FIND OUT WHAT HAD HAPPENED
Britons: Will someone tell me what has just happened?
Singaporean: What happened ah? Why like that one lah?

WHEN SOMEONE DID SOMETHING WRONG
Britons: This isn't the way to do it. Here, let me show you.
Singaporean: Like that also don't know how to do!

Surat cinta anak IPA (Fisika)

Archimedes dan Newton tak akan mengerti
Medan magnet yang berinduksi di antara kita
Einstein dan Edison tak sanggup merumuskan
E=mc2
Ah tak sebanding dengan momen cintaku

Pertama kali bayangmu jatuh tepat di fokus hatiku

Nyata, tegak, diperbesar dengan kekuatan lensa
maksimum
Bagai tetes minyak milikan jatuh di ruang hampa
Cintaku lebih besar dari bilangan avogadro...

Walau jarak kita bagai matahari dan Pluto saat

aphelium
Amplitudo gelombang hatimu berinterfensi
dengan hatiku
Seindah gerak harmonik sempurna tanpa gaya
pemulih
Bagai kopel gaya dengan kecepatan angular
yang tak terbatas

Energi mekanik cintaku tak terbendung oleh friksi

Energi potensial cintaku tak terpengaruh oleh
tetapan gaya
Energi kinetik cintaku = -mv~
Bahkan hukum kekekalan energi tak dapat
menandingi hukum kekekalan di antara kita

Lihat hukum cinta kita

Momen cintaku tegak lurus dengan momen
cintamu
Menjadikan cinta kita sebagai titik ekuilibrium
yang sempurna
Dengan inersia tak terhingga
Takkan tergoyahkan impuls atau momentum gaya
Inilah resultan momentum cinta kita...

Jutawan Yang Ingin Mati Dalam Keadaan Miskin

Banyak orang ingin meninggalkan banyak harta ketika meninggal dunia untuk diwariskan, namun jutawan yang satu ini justru ingin meninggal tanpa uang satu peser pun. Seorang jutawan asal Northumberland, Inggris berencana menjual sebuah hotel miliknya senilai £16 juta untuk disumbangkan ke badan amal penyakit kanker setelah istri tercintanya berhasil selamat dari penyakit tersebut. Jutawan bernama Brian Burnie membeli hotel Doxford Hall, di Chathill dekat Alnwick tersebut pada tahun 1993 dan dalam beberapa tahun kemudian berhasil menyulap tempat etrsebut menjadi salah satu tempat retret paling ekslusif di wilayah North East. Namun hanya seminggu sebelum ulang tahunnya yang ke-65 sang jutawan tersebut berencana menjual hotel dan tempat spa tersebut yang luasnya mencapai 10 acre atau sekitar 4,646 hektar serta menyumbangkan hasil penjualannya untuk amal seperti dikutip dari Daily Telegraph.

Brian Burnie punya niat khusus, “Ambisi saya adalah meninggal tanpa meninggalkan uang satu peserpun. Kita datang ke dunia tanpa membawa apa-apa dan seharusnya kita juga meninggalkannya tanpa membawa apa-apa,” katanya. Burnie berencana menjual hotel miliknya tersebut dan pindah ke rumah yang lebih kecil bersama istrinya Shirley (60) yang berhasil sembuh dari serangan kanker payudara. Selain itu, uang hasil penjualan hotel tersebut akan disumbangkan kepada lembaga penelitian kanker bernama Marie Curie/Macmillan cancer nurse yang ada di wilayah Northumberland.


Bukan itu saja, Burnie berniat menyumbangkan sebuah kendaraan ambulance yang akan mengangkut pasien kanker dari dan ke rumah sakit. “Saya ingin semua hal tersebut menjadi warisan saya kepada dunia ini. Akuntan pribadi saya berpikir saya telah gila. Dia mengatakan: ‘Brian, anda mungkin orang berhati paling mulia di dunia’. Sayangnya hal tersebut berada di dalam tubuh sorang tua.“


Langkah Burnie tersebut bukannya tanpa maksud. Dia berharap usahanya tersebut akan diikuti oleh para jutawan dan pelaku bisnis top dunia lainnya. “Akan terlihat indah jika benih jamur ini tumbuh di seluruh negara ini. Saya akan bahagia melihat orang lain mengikuti apa yang kami lakukan. Saya sangat berharap mereka melakukan seperti apa yang saya lakukan saat ini,” katanya mengakhiri pembicaraan.

Ajaibnya Sebuah Pelukan... uhuhu :)

Kadang kita berada pada saat di mana kita merasa sudah tidak sanggup lagi untuk menanggung segala beban yang mungkin ada di atas pundak kita.

Permasalahan dalam keluarga yang tak kunjung berakhir, beban kerja yang serasa tak ada habisnya, kekasih yang cuek ato ketahuan berselingkuh, atau masalah lainnya bisa membuat siapapun menjadi terkapar lelah tak berdaya.

Saat kita uda mampu lagi untuk mengungkapkan segala beban itu dengan kata-kata, maka carilah seseorang untuk dipeluk. Katakan pada teman wanita, ibu, atau saudara kita kalo kita hanya butuh sandaran sebentar untuk melepas penat.

Gak perlu banyak kata, pelukan terbukti bisa meredakan stres yang dialami seseorang. Bahkan ada berbagai survei yang mendukung berpelukan sebagai salah satu cara untuk mempertahankan kesehatan jiwa seseorang setiap hari.

Jika pelukan terbukti baik bagi kita, maka pelukan juga memberikan efek positif yang sama pada orang lain. Jadi, jika suatu waktu nanti kita melihat ada seorang teman, sahabat, saudara, ortu dan pacar yang sedang terguncang, peluklah dia. Biarkan pundakmu menjadi sandaran bagi orang lain juga.

Ajaibnya, pelukan memberikan kenyamanan bagi pihak yang stres, maupun pihak yang menghibur. Sebab dalam pelukan terkandung cinta kasih tulus yang diperlukan oleh setiap orang.

Kunci Keberhasilan Hubungan = 'Dibutuhkan'

Pernah gak kamu ketemu sama orang yang sangat beda banget ma kamu?, sehingga kamu merasa sulit untuk memahaminya? Tapi, kamu udah terlanjur suka-sayang-cuiiinta. Pernah gak kamu bertanya-tanya apakah hubungan ini akan berhasil dan langgeng?

Jawabannya adalah bermula dari sebuah kata "DIBUTUHKAN".

Dibutuhkan pengertian bahwa kamu dan dia memang berbeda.

Dibutuhkan kemauan untuk menerima keberadaan dan perbedaan yang ada padanya.

Dibutuhkan komunikasi yang jujur dan terbuka untuk mengenal dia dan motivasi dia melakukan sesuatu.

Dibutuhkan kebesaran hati untuk berhenti mengubah dia.

Dibutuhkan kesepakatan untuk saling melengkapi dan bekerja sama dengan baik.

Terakhir dan yang paling penting,
Dibutuhkan komitmen untuk mempraktekkan hal-hal di atas.

Does Love Need a Reason?

Apakah Cinta Memerlukan Sebuah Alasan?
Beberapa orang tidak pernah mengerti.

Sesekali seorang wanita dalam percakapan dengan Pria-nya, bertanya:


Wanita: Mengapa kamu menyukai aku ..? Mengapa kamu mencintai aku?


Pria: Saya tidak bisa mengatakan alasannya .. tapi aku benar-benar cinta padamu


Wanita: kamu bahkan tidak bisa menceritakan alasannya ... bagaimana kamu bisa bilang kamu menyukai aku? Bagaimana kau bisa bilang kamu mencintaiku?


Pria: Aku tidak tahu mengapa, tapi aku bisa membuktikan bahwa aku cinta padamu


Wanita: Tidak! Aku ingin kamu menceritakan alasannya. Seperti pacar teman saya bisa mengatakan mengapa dia mencintainya, tapi tidak seperti kamu


Pria: Ok .. ok! ... Mm karena kamu cantik, karena suaramu yang manis, karena kamu peduli, karena cintamu terhadapku, karena kamu bijaksana, karena senyummu, karena setiap gerakanmu.


Wanita itu merasa sangat puas dengan jawaban dari pria tersebut.


Sayangnya, beberapa hari kemudian, wanita tersebut mengalami kecelakaan dan dia koma. Lelaki itu meletakkan surat di sisinya.


Sayang, karena suara manismu bahwa aku cinta padamu ... Sekarang kamu bisa bicara? Tidak! Maka dari itu saya tidak dapat mencintaimu.


Karena kepedulianmu dan perhatianmu itu aku menyukaimu .. Sekarang kamu tidak dapat menunjukkan itu, karena itu aku tidak bisa mencintai kamu.


Karena dengan senyummu, karena setiap gerakanmu yang membuat aku mencintaimu.


Sekarang kamu bisa tersenyum? Sekarang bisa kamu bergerak? Tidak, karena itu aku tidak bisa mencintaimu.


Jika cinta memiliki alasan, seperti sekarang, tidak ada alasan bagi saya untuk mencintai kamu lagi.


Apakah cinta membutuhkan alasan?


TIDAK! Oleh karena itu

Aku masih MENCINTAIMU.

"True love never dies for it is lust that fades away. Love bonds for a lifetime but lust just pushes away"

Hanya Untuk LIBRA!

Sosok Libra dikenal sangat cool dan selalu jaim di depan publik, tapi sebenarnya, ia adalah sosok yang hangat dan sangat romantis. Kharisma dan kehangatan Libra sangat terkenal, membuat banyak orang terpesona akan kehadiran dan sosok hangatnya.





Kamu harus bersiap-siap merebut hati sang Libra, karena sainganmu cukup banyak, dan Libra tak akan dengan mudah membuat suatu komitmen serius sebelum ia merasa benar-benar cocok dengan seseorang. Sisi positifnya, si Libra ini adalah sosok setia, yang sekali menemukan seseorang yang cocok, ia akan menjadikannya sebagai pendamping hidupnya.

Libra Vs Aries:
Libra dan Aries adalah sosok yang sangat bertentangan, namun mereka saling tertarik satu sama lain. Aries adalah sosok energik yang selalu memberikan semangat pada Libra, sedangkan Libra menunjukkan kelembutan dan membagi banyak pengetahuan pada Aries. Walaupun Aries terkadang moody dan suka meledak-ledak, namun Aries dan Libra adalah pasangan yang serasi.


Libra Vs Taurus:
Walaupun keduanya sama-sama bernaung di bawah Venus, namun sangat banyak perbedaan yang ditemukan di antara keduanya. Libra yang selalu haus pada pengetahuan ingin selalu belajar dan bertindak lebih lembut. Sementara Taurus adalah sosok bandel yang sangat keras, dan tak suka akan mimpi atau dunia khayalan, mereka lebih suka hidup dalam kenyataan dan mengalir bagai air. Jika Taurus memaksa untuk berhubungan dengan Libra, maka banyak pertengkaran dan perdebatan panas akan mereka lewati.

Libra Vs Gemini:
Kombinasi yang sungguh hebat, antara kasih sayang, gairah, saling menggoda, saling mengagumi dan pembicaraan yang hangat setiap harinya. Keduanya saling mengisi satu sama lain, sehingga hubungan di antara keduanya selalu hangat. Mereka juga salah satu pasangan yang paling serasi tatkala berjalan di tengah publik.


Libra Vs Cancer:
Libra yang cerdas dan Cancer yang emosional, bukanlah pasangan yang serasi. Sekalipun Libra adalah sosok yang sabar dan tenang, namun mereka juga bisa melawan. Dan di sinilah pertengkaran besar terjadi, tatkala Libra balas melawan emosi yang dipicu oleh Cancer.

Libra Vs Leo:
Libra si penggoda, dan Leo yang suka hal-hal glamour dan tantangan, sungguh pasangan yang serasi. Keduanya akan saling memuja masing-masing pribadi, dan memang keduanya memiliki kelebihan yang sama-sama dibutuhkan oleh kedua belah pihak. Soal penampilan, Leo tak perlu khawatir, karena Libra adalah sosok yang cukup peduli dan memiliki selera tinggi.

Libra Vs Virgo:
Virgo adalah sosok yang terlalu hati-hati dan pekerja keras. Sayangnya Virgo lebih mementingkan pekerjaan karena mereka adalah orang-orang yang perfeksionis. Dan tentunya ini bukan pertanda baik bagi Libra, karena mereka adalah sosok yang easygoing dan tak suka terlalu serius.

Libra Vs Libra:
Keduanya memiliki sifat dan karakteristik yang relatif sama. Sama-sama konservatif, kreatif, sopan dan cerdas. Mereka adalah pasangan paling serasi, karena bisa sama-sama mengerti masalah masing-masing tanpa ada yang harus membuka suara terlebih dahulu.


Libra Vs Scorpio:
Pada awalnya mereka saling tertarik satu sama lain, karena mereka saling memuja dalam nama cinta. Namun sayangnya sifat sensitif Scorpio perlahan membuat Libra menjadi jenuh, karena Scorpio terlalu melow dan berlebihan. Sedangkan Libra menginginkan cerita cinta yang hangat, romantis dan tidak cengeng.

Libra Vs Sagittarius:
Kemandirian dan kebebasan Sagittarius seringkali membuat Libra cemburu dan tidak dibutuhkan. Libra yang pada umumnya ingin selalu nempel ke mana-mana membuat Sagittarius jengah karena ia tak suka hubungan yang terlalu mengikat. Mereka bukan pasangan yang romantis dan cocok, karena pada dasarnya visi dan misi mereka jauh berbeda.

Libra Vs Capricorn:
Keduanya sama-sama menikmati cerita cinta dan hubungan yang konservatif, namun di sisi lain, keduanya cenderung sering memancing emosi satu sama lain. Jika keduanya berhasil mengendalikan emosi, maka hubungan mereka akan berhasil, jika tidak maka yang terjadi malah pertengkaran dan pertengkaran setiap harinya.

Libra Vs Aquarius:
Sebagai sahabat, Libra dan Aquarius adalah pasangan yang paling klop dan kompak. Namun sayangnya sebagai kekasih, mereka sama sekali bukan pasangan yang cocok.

Libra Vs Pisces:
Pisces adalah sosok yang penuh misteri, dan Libra tak terlalu suka hal-hal yang rumit. Cinta bisa saja timbul di antara keduanya, namun perasaan antara keduanya tidak akan terpaut erat, dan cenderung hanya mengambang di bagian atas saja. Pisces bahkan cenderung merasa diabaikan dan diacuhkan oleh Libra.

Tidurmu, Kepribadianmu

Sebuah survey dari Inggris menyelidiki 1000 orang dan menunjukkan adanya hubungan antara gaya tidur dengan kepribadian seseorang. Jadi, apa gayamu?

Gaya meringkuk
Ini adalah posisi paling umum terutama di antara para wanita. Mereka yang tidur dengan posisi ini dikenal berkepribadian tangguh tapi tetap peka terhadap sekitar. Mereka mungkin terlihat pemalu tapi mudah akrab.

Gaya menyamping
Jika kamu tidur menyamping dengan kedua tangan di samping tubuh, kamu adalah orang yang pandai bergaul, mudah mempercayai orang, bahkan kadang mudah ditipu. Sekitar 15% orang tidur dengan gaya ini.

Gaya peminta
Sepertiga orang tidur menyamping dengan kedua tangan diletakkan di depan tubuh. Mereka dikenal berpikiran terbuka namun agak sinis, pencuriga dan keras kepala dalam pengambilan keputusan.

Gaya prajurit
Orang yang tidur dengan gaya ini tidur terlentang dengan lengan rapat disamping tubuh. Mereka disebut bersifat pendiam, tertutup, dan menetapkan standard tinggi untuk diri dan rekan. Mereka juga lebih sering mendengkur, yang membuat mereka mendapat tidur berkualitas lebih sedikit.

Gaya terjun bebas
Sebagian kecil orang tidur tengkurap, dengan bagian perut dibawah dan lengan di bawah atau memeluk bantal. Sedangkan kepala akan menghadap ke salah satu sisi. Orang dengan posisi tidur ini dikenal blak-blakan, supel, dan tidak suka dikritik.

Gaya bintang laut
Jenis gaya tidur yang terakhir adalah terlentang, dengan tangan di dekat kepala. Mereka dengan gaya tidur ini biasanya adalah pendengar yang baik, suka menolong dan tidak nyaman menjadi pusat perhatian. Mereka juga sering mendengkur dan kurang mendapat tidur berkualitas.

Misteri di Balik Simbol Zodiak

Aries
Elemen: api
Planet: Mars
Batu: amethyst, berlian
Mineral: metal
Warna: merah
Karakteristik: aktif, inisiatif, suka memimpin, mandiri, agresif, tidak sabaran, energik, pemula, asertif dan terkadang naif.

Simbol di balik Aries: Domba jantan
Domba jantan bertanduk adalah simbol yang mewakili Aries. Simbol tersebut mengandung artian, kesuburan, agresif dan serangan, serta keberanian. Tanduk yang ada di kepala domba mewakili ambisi Aries untuk memimpin. Untuk itulah mereka terkadang keras dan tak suka dibantah.

Taurus
Elemen: tanah
Planet: Venus
Batu: EmeraldMineral: tembaga
Warna: hijau
Karakteristik: gigih, keras kepala, posesif, dermawan, sensual, manja, patuh


Simbol di balik Taurus: Sapi bertanduk/ banteng
Simbol sapi bertanduk ini mewakili kekuatan, kekerasan hati, kejantanan dan kekuasaan. Pada umumnya mereka hidup sendiri, namun terkadang berkelompok. Mereka adalah sosok yang cinta damai, namun bisa seketika marah jika ada yang memancing emosinya.

Gemini
Elemen: udara
Planet: Merkuri
Batu: Agate (akik)
Mineral: air raksa
Warna: kuning
Karakteristik: banyak bicara, mudah beradaptasi, fleksibel, mudah berubah, bertanggung jawab, mudah bersosialisasi, hanya memandang sesuatu dari luarnya saja

Simbol di balik Gemini: anak kembar
Simbol anak kembar dikenal sejak dahulu kala, menunjukkan adanya dua sisi dalam satu tubuh yang sama. Di mana juga melambangkan sebuah perubahan yang bisa terjadi dalam waktu yang sangat cepat, sebuah komunikasi, transaksi dan ide baru.
Transisi tercipta di dalam simbol kembar ini, dengan demikian si empunya zodiak sangat mudah berubah dan beradaptasi terhadap hal atau sesuatu yang baru.

Cancer
Elemen: air
Planet: Bulan
Batu: mutiara, opal
Mineral: perak
Warna: putih, kuningKarakteristik: lembut, kolot, perasa, tertutup, keibuan, suka merenung

Simbol di balik Cancer: Kepiting
Kepiting adalah binatang yang berjalan miring, demikian simbol ini melambangkan zodiak Cancer yang memiliki kecenderungan sikap yang sangat berbeda dan unik. Mereka selalu menyelesaikan masalah dengan caranya sendiri. Tergolong orang-orang yang melindungi diri sendiri, egois, sensitif dan tertutup. Mereka tak begitu suka akan perubahan, dan merasa nyaman dengan lingkungan yang sudah ada sejak lama.

Leo
Elemen: api
Planet: Matahari
Batu: rubyMineral: emas
Warna: oranye, emas
Karakteristik: murah hati, suka menolong, perhatian, aktif, hangat, terbuka dan suka memerintah

Simbol di balik Leo: Singa
Singa disebut-sebut sebagai raja hutan yang ditakdirkan menjadi pemimpin, demikian pula disimbolkan, karakter mereka yang bernaung di bawah zodiak Leo suka memerintah dan tak suka dikalahkan. Keberanian menjadi salah satu karakter dirinya, kekuatan dan kekuasaan selalu ada di dalam benak Leo.

Virgo
Elemen: tanah
Planet: Merkurius
Batu: safir
Mineral: air raksa
Warna: biru
Karakteristik: analitik, cerdas, kritis, suka menolong, teliti, pendiam

Simbol di balik Virgo: Wanita
Virgo dilambangkan oleh wanita perawan, di mana karakteristik dasarnya adalah sosok pemalu, lembut, bijaksana, dan alami. Mereka memiliki kecenderungan lebih suka hidup sendiri.

Libra
Elemen: udara
Planet: Venus
Batu: berlian
Mineral: tembaga
Warna: Hijau
Karakteristik: memiliki jiwa sosial yang tinggi, baik hati, mudah bergaul dan disukai, artistik, berwibawa, diplomatik

Simbol di balik Libra: Timbangan
Timbangan, alat yang digunakan untuk mengukur berat suatu benda. Dipercaya bahwa simbol ini merupakan lambang dari keseimbangan, keharmonisan dan keadilan. Mereka adalah sosok yang cinta damai dan hidup dalam lingkungan yang stabil.

Scorpio
Elemen: Air
Planet: Mars
Batu: topaz, opal
Mineral: besi
Warna: unguKarakteristik: penuh gairah, posesif, fokus, sangat menggebu-gebu, memiliki rasa ingin tahu yang besar

Simbol di balik Scorpio: Kalajengking
Scorpio adalah binatang yang mematikan dan memiliki senjata di ekor dan di kedua tangannya. Mereka adalah sosok yang penuh emosi dan pendendam. Mereka juga sosok yang berani dan penuh kekuasaan.

Sagittarius
Elemen: api
Planet: Jupiter
Batu: topaz
Mineral: timah
Warna: Hijau Turquoise
Karakteristik: optimis, antusias, jujur, pendiam, mandiri, bertanggungjawab, blak-blakan, petualang sejati

Simbol di balik Sagittarius: Archer/ pemanah
Archer yang ada di dalam simbol Sagittarius ini adalah sosok Centaur, makhluk kuno setengah manusia dan berbadan kuda. Menunjukkan bahwa mereka adalah makhluk emosional yang penuh gairah, berani, bijaksana, dan selalu bergerak maju.

Capricorn
Elemen: Tanah
Planet: Saturnus
Batu: onyx, amber
Mineral: Timah
Warna: Cokelat
Karakteristik: kolot, bijaksana, berambisi, konstan, disiplin, berhati-hati

Simbol di balik Capricorn: kambing jantan
Simbol kambing jantan ini melambangkan keras kepala yang luar biasa, mereka cenderung egois dan nyaman hidup sendiri. Mereka adalah sosok yang tertutup dan jarang berbagi perasaan dengan orang lain. Mereka memiliki gairah dan ambisi untuk selalu mencapai posisi puncak dan mendapat yang terbaik.

Aquarius
Elemen: udara
Planet: UranusB
atu: Amethyst
Mineral: Uranium
Warna: Biru LangitKarakteristik: mandiri, opini keras, idealis, pendiam, ramah, cerdas

Simbol di balik Aquarius: pembawa air
Simbol pembawa air adalah sosok yang sangat alami dan sangat spiritualis. Mereka adalah sosok dewasa yang cinta damai. Orientasi mereka adalah kemajuan dan perkembangan, untuk itu mereka adalah orang-orang yang gemar belajar dan sangat cerdas.

Pisces
Elemen: air
Planet: Neptunus
Batu: Giok/ koral
Mineral: timah
Warna: Biru laut
Karakteristik: memiliki intuisi yang tajam, simpatik, sensitif, lembut, mudah dipengaruhi

Simbol di balik Pisces: ikan
Pisces disimbolkan oleh dua ikan yang berenang berlainan arah. Simbol tersebut melambangkan karakter Pisces yang selalu bimbang dan tak mudah mengambil suatu keputusan. Namun mereka adalah orang yang sangat terbuka dan mudah menerima masukan atau kritik dari luar.