Sabtu, 21 Agustus 2010

Rambut Pendek

Rambut Pendek Vs. Rambut Panjang
Apa aja kelebihan rambut pendek?

1. Lebih Praktis
Buat yang punya bad habit telat bangun, dan nggak sempat keramas, pilihan rambut pendek kayaknya tepat banget!

2. Lebih Muda
Rambut pendek memang membuat kita lebih muda karena terlihat lebih fresh.

3. Lebih Berani
Rambut pendek memang mengekspresikan jiwa yang tomboi, karena gaya rambut ini memang awalnya milik kodrat lelaki (hehe..). Jadi dengan potongan rambut ini kita bisa terlihat lebih berani tampil beda dari segi fisik, dan berani menghadapi tantangan dari segi psikologinya.

4. Lebih Modern
Cewek terlahir dengan kodrat punya rambut panjang dan cowok dengan rambut pendeknya. Tapi seiring kemajuan zaman, trend rambut juga ikut berkembang, mulailah banyak cewek yang berani memotong rambutnya mirip laki- laki. Nah, kesimpulannya rambut pendek juga membuat kita jadi lebih modern dan berani meng-eksplor diri kita, dan nggak stuck di rambut yang panjang.

5. Lebih Sexy
Rambut pendek membuat kita jadi sexy lady , karena dengan kepraktisan yang kita bawa dan terlihat lebih fresh, rambut pendek mengisyaratkan jiwa yang berani dan mau berubah mengikuti perkembangan zaman. Sst..apalagi kalau kamu punya tengkuk yang bersih dan mulus, pasti terlihat lebih sexy dengan rambut pendek.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar